Mau lari kemana?...

0 komentar

Mau kemana jika ajal telah datang?...
Pada zaman Nabi Dawud alaihissalam ada salah seorang yang bernama Jalil al-Qadri.
Ketika Nabi Dawud alaihissalam meninggal, ia menjadi mentri di era Nabi Sulaiman bin Dawud.
Di suatu pagi, Nabi Sulaiman mengadakan majlis bersama dengan mentri (Jalil) ini, kemudian seorang laki-laki datang dan masuk dengan memberi salam lalu berbicara sesuatu kepada Nabi Sulaiman. Lelaki ini memandang dengan tajam kepada sang mentri, hingga sang mentri merasa ketakutan.
Ketika lelaki tersebut keluar dari majlis, sang mentri bertanya kepada Nabi Sulaiman: ”Wahai Nabi Allah, siapakah laki-laki yang baru saja keluar tadi?...”
Nabi Sulaiman menjawab: ”Ia adalah Malaikat Maut yang menjelma manusia, ia mendatangiku”.
Seketika itu gemetarlah sang mentri dan menangis, ”Wahai Nabi Allah, demi Allah aku memohon kepadamu agar kau perintahkan angin bertiup membawaku ke tempat yang paling jauh / ke India” pinta sang mentri kepada Nabi Sulaiman, dan Nabi Sulaiman pun memenuhinya dengan membawanya terbang.
Keesokan harinya, Malaikat Maut datang kembali ke hadapan Nabi Sulaiman sebagaimana kemarin.
Nabi Sulaiman berkata: ”Kemarin engkau telah membuat sahabatku gemetar, mengapa engkau menatapnya begitu tajam?...”
Malaikat itu berkata: ”Wahai Nabi Allah, aku mendatangimu di pagi hari, aku terkejut mengetahui orang itu masih bersamamu di sini, padahal Allah telah memerintahkanku untuk mencabut nyawanya nanti selepas Dhuhur di India”,
”Lalu apa yang engkau lakukan?...” tanya Nabi Sulaiman.
”Aku pergi ke tempat yang Allah perintahkan kepadaku untuk mencabut nyawanya di sana, ternyata kudapati ia telah menungguku, lalu aku cabut nyawanya.” jawab Malaikat Maut.


Mari kita bersama memetik hikmah dari cerita di atas dengan senantiasa menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya, sebagai perbekalan kita menuju kaematian.
Semoga Allah senantiasa memberikan taufiq dah hidayah kepada kita sekalian. Amin...

Share this article :

Posting Komentar

Komentar Anda akan sangat bermanfaat untuk perkembangan dan kemajuan blog ini, tapi yang sopan ya... dan jangan spam. Terima Kasih.


 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Nayla Sedan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger